Welcome To My Blog Hati-hati Terhadap Email Masuk yang Mengatakan Akun Email atau Facebook Anda akan Dihapus - New Life Begin } Sugeng Rawuh Sederek Seperjuangan

Tuesday, January 31, 2012

Hati-hati Terhadap Email Masuk yang Mengatakan Akun Email atau Facebook Anda akan Dihapus

Anda sebaiknya hati-hati jika mendapatkan email yang mengatakan akun email atau mungkin juga akun lainnya aka dihapus jika Anda tidak melakukan konfirmasi.

"In most cases accounts are disabled because of a perceived violation of either the Google Terms of Service or product-specific Terms of Service.
You will not be able to access your online account if it is disabled"

Seperti pada banyak kasus lainnya, tujuan email tersebut sebenarnya adalah untuk mencuri data Anda untuk kemudian mereka akan menggunakannya untuk hal-hal yang tentunya tidak kita inginkan seperti pencurian PayPal maupun akun jejearing sosial Anda. Anda harus benar-benar berhati-hati jika menemukan email yang mencurigakan seperti itu.



Seperti beberapa waktu yang lalu, saya mendapatkan email yang menginformasikan bahwa akaun email saya akan di hapus. Kemudian untuk mengatasi hal tersebut agar tidak terjadi (penghapusan akun email) maka saya disuruh untuk klik pada link yang disertakan untuk mengetahui detail dan penyelesaian masalahnya. Namun ketika saya coba lihat dengan menyorot link tersebut dengan mouse pointer ternyata linknya tidak menuju ke tulisan/teks sebenarnya, namun ke alamat URL lain.
Kasus pencurian data lainnya adalah email yang mengatakan bahwa akun Facebook akan dihapus karena telah melanggar peraturan seperti menghina atau mengganggu pengguna Facebook lainnya. Seperti yang saya baca dari Softpedia, banyak cybercrook tengah melakukan upaya pencurian data profil akun jejaring sosial seperti facebook.

Lalu apa sebenarnya yang dapat dilakukan dengan profil facebook hasil Hank? Ternyata, para ahli keamanan percaya bahwa pada tahun 2012 akun media sosial akan lebih berharga daripada apa pun untuk penjahat, karena cara ini mereka dapat bergantung pada faktor kepercayaan untuk menyebarkan kampanye jahat mereka.

Dalam situasi tertentu, kita tidak dapat mengetahui pesan palsu yang hanya dimaksudkan untuk menakut-nakuti pengguna, tapi itu sebenarnya merupakan tindakan phishing yang menargetkan untuk mencuri identitas online anggota.

Jadi, berhati-hatilah jika Anda mendapatkan email-email seperti itu. Cek terlebih dahulu, jangan terburu-buru melakukan klik link yang ada di email yang baru Anda terima.

Sumber: http://www.itv-gear.com/hati-hati-terhadap-email-masuk-yang-mengatakan-akun-email-atau-facebook-anda-akan-dihapus.html#ixzz1l55EY82M

No comments:

Post a Comment

Your Comment Here... Use It Wisely No Abuse